Simpan THR! Jeep Grand Cherokee Terbaru Mengaspal di Indonesia Bulan Depan

Simpan THR! Jeep Grand Cherokee Terbaru Mengaspal di Indonesia Bulan Depan 01

PT DAS Indonesia Motor memastikan bahwa dalam waktu dekat akan meluncurkan Jeep Grand Cherokee (Spesifikasi | Berita) terbaru. Diperkirakan pada bulan depan mobil yang sudah lebih dulu meluncur di India ini akan dijual resmi.

“Bulan depan kita rencananya akan launching WL Grand Cherokee 2.0 liter dengan opsi 5 seater dan 7 seater,” ujar Dhani Yahya, Chief Operating Officer PT DAS Indonesia Motor dalam acara Iftar Media Ramadan di kantor baru Jeep Indonesia, Alam Sutera, Tangerang Selatan, Senin (10/4).

Simpan THR! Jeep Grand Cherokee Terbaru Mengaspal di Indonesia Bulan Depan 02

Dhani menambahkan seharusnya model terbaru ini bisa diluncurkan tidak jauh dari peluncurannya di India. Tetapi karena ada kendala dari pasokan semi konduktor, maka Jeep Grand Cherokee terbaru harus ditunda peluncurannya.

“Untuk yang model 2.0 liter lima penumpang sedang dalam perjalanan ke Indonesia. Nantinya kehadiran model ini untuk mengisi segmen mini SUV di Tanah Air,” ungkap Dhani.

Baca juga : Jeep Grand Cherokee 2023 Rilis di India, Tahun Depan Hadir di IIMS

Simpan THR! Jeep Grand Cherokee Terbaru Mengaspal di Indonesia Bulan Depan 01

Sebagai informasi, Jeep Grand Cherokee 2023 sudah dirilis di India pada akhir tahun lalu. Di negeri Bollywood tersebut dibanderol 7,75 juta rupee atau kira-kira Rp1,4 miliar. Menariknya, India menjadi negara pertama yang merakit Grand Cherokee selain Amerika Utara.

Jeep Grand Cherokee akan melawan rival-rivalnya dari Eropa, antara lain Mercedes-Benz GLE, BMW X5, Range Rover Velar, Audi Q7, hingga Volvo XC90. Namun dari semua kompetitornya itu, hanya Q7 dan XC90 yang berkonfigurasi 7 seater, sisanya merupakan SUV 5 penumpang.

Jeep Indonesia Punya Kantor Baru

Simpan THR! Jeep Grand Cherokee Terbaru Mengaspal di Indonesia Bulan Depan 02

Selain mengumumkan model baru yang diluncurkan, PT DAS Indonesia Motor turut memperkenalkan kantor baru sekaligus fasilitas untuk showroom, sales, dan service. Bertajuk Jeep Indonesia Brand Center, lokasinya berada di Jalur Sutra Boulevard Kav. 30 di wilayah Alam Sutra, Tangerang Selatan.

Dibangun dengan konsep industrial modern, kantor Jeep Indonesia sekaligus showroom JHL Auto ini memiliki 3 lantai diatas lahan seluas 3.500 sqm dan luas bangunan 3.950 sqm. Selain showroom juga terdapat service bay dengan peralatan modern yang bisa menampung hingga 7 mobil.

Baca juga : 2 Varian Jeep Rubicon 2023 Masuk Indonesia, Harga Bikin Elus Dada

Simpan THR! Jeep Grand Cherokee Terbaru Mengaspal di Indonesia Bulan Depan 03

Sementara untuk showroom yang terletak di lantai dua mampu menampung hingga 4 unit display secara sekaligus. Tidak jauh dari showroom terdapat cafe yang bisa dinikmati oleh pengunjung maupun pelanggan Jeep yang hadir.

“Kami sangat senang dan bangga dengan adanya kantor baru ini, selain karena lokasinya yang berada di wilayah prestisius dan premium dikawasan mandiri, Alam Sutra Serpong, Kota Tangerang, lokasi yang prestisius ini juga membuktikan keseriusan kami dalam membangun dan membesarkan Merk Jeep di Indonesia tutup Dhani.

Baca juga : DAS Indonesia Motor Gandeng TDA Jadi Dealer Resmi Jeep di Jaksel

LihatTutupKomentar